Selasa, 22 Mei 2012

Pengertian Biopori


Pengertian Biopori
  • Ditinjau dari asal kata Biopori terdiri atas 2 kata ,yaitu : "Bio" yang berarti hidup dan "pori" yaitu pori-pori yang bermanfaat.
  • Lubang Biopori adalah Lubang yang dengan diameter 10 s/d 30 cm dengan panjang 30 s/d 100 cm yang ditutupi sampah organik yang berfungsi untuk menjebak air disekitarnya serta untuk membantu pelapukan sampah organik menjadi kompos.
  • Lubang Resapan Biopori (LRB) adalah pori-pori yang berbentuk liang (terowongan kecil) yang dibentuk oleh aktivitas fauna tanah seperti cacing, rayap, semut, dan perakaran tanaman. 

Proses Pembuatan Lubang Resapan Biopori


Proses pembuatan LRB dibagi menjadi 2 tahap, yaitu :
1. Tahap Pembuatan
  • Membuat lubang dengan kedalaman 80 s/d 100 cm karna, dikedalaman tersebut organisme pengurai bekerja dengan optimal. dan berdiameter 10 s/d 30 cm, lubang tersebut dibuat dengan cara menggali dengan  alat seperti pipa paralon, bambu, dan linggis .
  • Dan memperkuat mulut lubang dengan semen sebesar 2-3 cm dengan tebal 2 cm disekeliling mulut lubang.
2. Tahap Pengisian 
  • Pengisian lubang biopori dengan sampah yang mudah terurai.
  • Memadatkan sampah yang masuk kelubang dengan tongkat, namun jangan terlalu padat supayaorganisme dalam tanah tetap mendapat oksigen, dan Kompos yang terbentuk dalam lubang resapan biopori dapat diambil pada setiap akhir musim kemarau bersamaan dengan pemeliharaan lubang resapan.

Manfaat Biopori


Manfaat Biopori
1. Meningkatkan daya peresapan air dan cadangan air tanah.
  • Kehadiran lubang resapan biopori secara langsung akan menambah bidang resapan air, setidaknya sebesar luas kolam/dinding lubang.
  • Dengan adanya aktivitas fauna tanah pada lubang resapan, maka biopori akan terbentuk dan senantiasa terpelihara keberadaannya, oleh karena itu lubang resapan ini akan selalu terjaga kemampuannya dalam meresapkan air.
2. Mengubah sampah organik menjadi kompos.
  • Lubang resapan biopori dapat diaktivkan dengan cara memberikan sampah organik kedalamnya.
  • Sampah tersebut akan dijadikan sebagai sumber energi bagi organisme tanah untuk melakukan kegiatannya. melalui proses dekomposisi. sampah yang telah terdekomposisi dikenal sebagai kompos.
3. Memanfaatkan peran aktivitas fauna tanah dan akar tanaman.
  • Aktivitas organisme tanah akan menciptakan rongga-rongga/ liang-liang di dalam tanah yang akan dijadikan saluran air untuk meresap ke dalam tanah.
  • Dengan memanfaatkan aktivitas fauna tanah, maka rongga-rongga / liang-liang tersebut akan senantiasa terpelihara dan terjaga keberadaannya sehingga kemampuan peresapannya akan tetap terjaga tanpa campur tangan langsung dari manusia untuk pemeliharaannya hal tersebut sangat menghemat tenaga dan biaya.
4. Mengurangi Emisi CO2 dan Metan.
  • Sampah organik berupa rumput, daun-daun kering, dan ranting-ranting sisa tanaman kaya akan sumber karbon. pembakaran sampah organik akan meningkatkan emisi gas seperti CO2 dan Metan ke atmosfir dan menyebabkan pemanasan global.
  • Pembagian sampah organik ke LRB dapat difungsikan tanah sebagai penyimpanan karbon. karbon yang tersimpan di dalam tanah akan membentuk humus yang berfungsi untuk memelihara kesuburan tanah.
5. Mengatasi penyebab penyakit yang ditimbulkan oleh adanya air/banjir.
  • Permukaan tanah terbuka yang terkena sinar matahari akan di tumbuhi lumut yang dapat menyumbat pori-pori (apalagi pada daerah pemukiman yang banyak dipenuhi bangunan akan mengakibatkan air tidak dapat meresap ke dalam tanah dan menibulkan genangan air / banjir dan dapat membawa penyakit berupa nyamuk.
6. Mencegah erosi dan longsor.
7. Menjaga keanekaragaman hayati dalam tanah.
8. Mencegah penurunan tanah/ tanah ambles (subsidence) dan  keretakan tanah.
9. Dapat menjadi sumber cadangan air bagi air bawah tanah sehingga dapat mencegah    
    kekeringan.
10. Mengurangi genangan air. 

Pemilihan Tempat yang Tepat untuk Membuat Biopori


Pemilihan temoat yang tepat untuk membuat biopori
  1. Pada dasar saluran air hujan disekitar rumah, kantor, dan sekolah.
  2. Disekeliling pohon.
  3. Pada tanah kosong antara tanaman / batas tanaman.

Cara Pemeliharaan Lubang Resapan Biopori (LRB)


Cara Pemeliharaan Lubang Resapan Biopori (LRB)
  1. LRB harus selalu terisi sampah organik.
  2. Sampah organik dapur yang sudah menjadi kompos diambil setelah 2 minggu, sementara sampah kebun setelah 2 bulan.
  3. jangan terlalu rapat/padat dalam memasukkan sampah organik, beri celah-celah udara agar organisme tanah bisa mencerna sampah tersebut dan supaya tidak kekurangan O2.
  4. Jika ada jenis sampah yang berpotensi bau, dapat diatasi dengan cara menutup bagian atas LRB dengan sampah kering.
  5. Memasukkan sampah organik secara berkala pada saat terjadi penurunan volume sampah organik pada LRB.

Persyaratan Lokasi Menurut Peraturan Mentri Kehutanan


Persyaratan lokasi menurut peraturan mentri kehutanan :
"R.I No P = P.32/MEN HUT-II/2009/ tentang tata cara penyusunan rencana teknik rehabilitashutan dan lahan daerah aliran sungai adalah untuk setiap 100 m2 lahan, LRB dapat dibuat sebanyak 30 titik dengan jarak antara 0,5 - 1 m"
Dengan kedalaman 100 cm dan berdiameter 10 cm, setiap lubang bisa menampung 7,8 liter sampah. sampah dapur dapat menjadi kompos dalam jangka waktu 15-30 hari, sementara sampah kebun berupa daun dan ranting bisa menjadi kompos dalam waktu 2-3 bulan. 

Rumus Menentukan Jumlah LRB

Rumus Menentukan Jumlah LRB
Nomor Suatu Area =..........
Intensitas Hujan (mm/jam)  X  Luas Bidang Tanah (m2)
                                                                                        
                     Laju Resapan Air per lubang (liter / jam)

Selasa, 07 Februari 2012

7 KEAJAIBAN DUNIA 2012

Berdasarkan pengumuman yang dirilis di situs resmi New7Wonders, sabtu (12/11/2011) dinihari, Pulau Komodo akhirnya masuk sebagai salah satu pemenang dari 7 keajaiban dunia versi New7Wonders. Namun ada kemungkinan bisa saja terjadi perubahan pemenang dari daftar yang ada sekarang dengan pemenang sesungguhnya nanti mengingat saat ini hanyalah baru pemenang sementara. Peringkat yang dimunculkan juga berdasarkan abjad. Bukan atas dasar peringkat jumlah perolehan suara yang dikumpulkan.
Saat ini pihak panitia saat ini masih memeriksa, menghitung dan memverifikasi secara independen jumlah perolehan suara yang masuk. Untuk pemenang resmi nanti akan diumumkan dan dikonfirmasi pada awal tahun 2012.
Berikut ini adalah ketujuh daftar 7 keajaiban dunia versi New7Wonders :
1. Amazon: South America


Hutan hujan amazon atau yang juga dikenal sebagai hutan amazon, cekungan amazon atau Amazonia, meliputi tujuh juta kilometer persegi (1,7 miliar hektar). Meskipun luas, hutan amazon itu sendiri hanya menempati sekitar 5,5 juta kilometer persegi.
Hutan amazon ini melintasi sembilan negara yakni, Bolivia, Brasil, Ekuador, Guyana, Guyana Perancis, Kolombia, Peru, Suriname dan Venezuela.
Dilihat dari segi volume air, sungai amazon adalah sungai dengan volume terbesar di jagad raya ini. Jika ada 10 sungai paling top di negeri ini yang digabung jadi satu, aliran airnya tak akan bisa mengalahkan amazon.
2. Halong Bay: Vietnam


Teluk Halong terletak di sebelah utara Vietnam dan berada dalam teluk Tonkin dekat perbatasan dengan RRC.
Teluk Halong memiliki luas sebesar 1.500 kilometer persegi. Teluk Halong (bahasa Vietnam) memiliki arti: Teluk naga yang sedang turun.
Di teluk naga yang sedang turun ini juga terdapat 1.969 pulau batu kapur. Batu kapur tersebut menjulang dari laut yang membuatnya terlihat keren.
3. Iguazu Falls: Argentina, Brazil


Air terjun Iguazu berada di perbatasan negara bagian Parana Brazil dan Provinsi Misiones di Argentina.
Di Air terjun Iguazu ini ada sebuah legenda yang bercerita tentang kemarahan sang dewa. Sang dewa yang sakit hati melihat wanita bernama Naipi yang dicintainya pergi bersama kekasihnya, Taroba, menggunakan kano.
Sang dewa yang marah kemudian membelah sungai dan terciptalah air terjun. Naipi dan Taroba pun jatuh ke dalamnya.
4. Jeju Island: Korea (south)


Pulau terbesar di Korea ini topografinya terbentuk sekitar 2 juta tahun yang lalu akibat aktivitas vulkanis.
Uniknya, di pulau ini cuacanya hangat sepanjang tahun. Meski musim dingin, salju jarang turun.
Pulau Jeju memiliki luas sekitar 1.825 km dan punya puluhan obyek wisata seperti Puncak Matahari Terbit, Taman Batu dan Kayu, Kebon Raya Halla, Gua Manjang, Kebon Raya Yeomiji dan masih banyak lagi.
Karena rakyat Jeju kebanyakan adalah sebagai nelayan, maka kulinernya pun kebanyakan adalah hasil laut.
5. Komodo


Di Indonesia, Taman Nasional Komodo mencakup tiga pulau besar Komodo, Rinca dan Padar, serta banyak lagi pulau-pulau yang lebih kecil, dengan total luas 1.817 kilometer persegi (603 kilometer perseginya daratan). Taman nasional ditetapkan tahun 1980 untuk melindungi komodo. Kemudian, taman nasional ini juga didedikasikan untuk melindungi spesies lain, termasuk hewan laut. Pulau-pulau taman nasional berasal dari kegiatan vulkanik.
6. Puerto Princesa Underground River: Philippines


Terletak di sekitar 50 km sebelah utara dari kota Puerto Princesa, Palawan, Filipina. Sungai bawah tanahnya menjadi sungai bawah tanah terpanjang di dunia.
Sebuah ciri khusus dari sungai adalah bahwa angin melalui gua sebelum mengalir langsung ke Laut Cina Selatan.
Monyet, tupai dan kadal besar tinggal dengan nyaman di pantai dekat gua.
7. Table Mountain: South Africa


Gunung datar yang menjadi ikon Afrika Selatan ini telah bertahan dari erosi dan host selama enam juta tahun.
Memiliki sekitar 1.740 spesies bunga dan menjadikannya kerajaan bunga kecil terkaya di dunia.
Di Table Mountain, terdapat banyak spesies langka yang terancam punah. Dari namanya saja kita sudah tahu bahwa gunung ini berbentuk datar seperti meja.

Senin, 06 Februari 2012

PERKENALAN

hello my friend,

I want to introduce my self……….!!!

My name is SITI ZAHNIA
 My family call me SITI
I was born of 31 October 95
I was in high school N2 Metro.

I live at metro city - Lampung
My hobby is traveling
My goal is to create a blog to provide information.